www.cimbniaga.co.id production
ID EN

6 Wisata Paralayang dengan Pemandangan Terbaik di Indonesia

 

“Dari Puncak Lawang hingga Bukit Santiong, Indonesia menawarkan pengalaman paralayang yang tak terlupakan”

Setiap daerah di Indonesia memiliki spot wisata paralayang dengan keunikan dan daya tarik tersendiri, mulai dari pemandangan alam yang memukau hingga pengalaman terbang yang menantang. 

Anda bisa mempersiapkan dana liburan ke berbagai destinasi paralayang di Indonesia dengan membuka rekening tabungan online, sehingga rencana liburan Anda berjalan lancar.

Daya Tarik Wisata Paralayang

Wisata paralayang merupakan salah satu atraksi wisata yang menggabungkan olahraga dengan keindahan alam Indonesia. 

Berbagai desa wisata di Indonesia menawarkan pengalaman ini. Contohnya, Desa Wisata Paralayang di Kota Batu, Jawa Timur yang menyediakan fasilitas lain seperti jungle tracking, outbound, serta homestay.

Selain itu, Desa Wisata Banjarasri di Yogyakarta juga menawarkan atraksi paralayang dengan harga mulai dari Rp450.000. Dengan modal tersebut, wisatawan dapat menikmati penerbangan tandem bersama atlet profesional. 

Dengan begitu, wisata paralayang tidak hanya memberikan pengalaman petualangan, tetapi juga mendukung perekonomian lokal melalui penyediaan homestay, kuliner, dan souvenir khas daerah. 

Baca Juga: Tips and Trick Travelling bikin Happy tanpa Worry di Luar Negeri

Rekomendasi Lokasi Wisata Paralayang di Indonesia

Berikut ini beberapa rekomendasi lokasi paralayang yang dapat Anda kunjungi untuk pengalaman wisata alam yang berbeda:

  1. Wisata Paralayang Batu, Malang

    Wisata Paralayang Batu Malang - CIMB Niaga

    Sumber: WisataHits

    Wisata Paralayang Batu terletak di Jalan Gunung Banyak, Songgokerto, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, dengan ketinggian sekitar 1.326 meter di atas permukaan laut. 

    Untuk menikmati wahana paralayang, Anda dapat memilih berbagai paket dengan harga mulai dari Rp450.000 hingga Rp850.000, tergantung pada jenis paket yang dipilih.

    Jam operasional Wisata Paralayang Batu berbeda-beda tergantung hari. Pada hari biasa (Senin hingga Kamis), tempat ini buka mulai pukul 07.00–17.00 WIB.

  2. Wisata Paralayang Puncak Lawang, Sumatera Barat

    Wisata Paralayang Puncak Lawang - CIMB Niaga

    Puncak Lawang, terletak di Kecamatan Matur, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, lokasi ini menawarkan panorama spektakuler Danau Maninjau dari ketinggian 1.210 mdpl. 

    Terkenal sebagai salah satu spot wisata paralayang terbaik di Asia Tenggara, destinasi ini sering menjadi tuan rumah lomba internasional seperti Lomba Paralayang Internasional Agam 2018.

    Wisata ini buka setiap hari dari pukul 07.00 hingga 18.00 WIB, dengan harga tiket masuk Rp25.000. Untuk mencoba paralayang tandem, biaya yang diperlukan adalah sekitar Rp600.000. 

    Baca Juga: Bisa Jadi Ide Liburan, Ini 9 Kampung Wisata di Indonesia

  3. Wisata Paralayang Puncak Gunung Mas, Bogor

    Wisata Paralayang Bogor - CIMB Niaga

    Agrowisata Gunung Mas di Puncak, Bogor, merupakan destinasi wisata alam yang menawarkan pengalaman wisata paralayang dengan latar belakang kebun teh hijau dan pegunungan. 

    Anda dapat menikmati aktivitas paralayang tandem dengan harga mulai dari Rp450.000 hingga Rp550.000 per orang, termasuk sewa alat pelindung diri dan instruktur profesional. 

    Untuk mengabadikan momen, tersedia sewa kamera GoPro seharga Rp200.000 hingga Rp300.000, serta jasa fotografer dengan tarif Rp10.000 hingga Rp15.000 per foto.

  4. Wisata Paralayang Bukit Santiong, Subang

    Wisata Paralayang - CIMB Niaga

    Terletak di Desa Cicadas, Kecamatan Sagalaherang, bukit Santiong dikelilingi hamparan kebun teh hijau, menjadikannya lokasi ideal untuk wisata paralayang dan petualangan alam.

    Selain wisata paralayang, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas seru lainnya, seperti flying fox, berkuda, dan camping. Bukit Santiong buka setiap hari dari pukul 06.00 hingga 18.00 WIB. 

    Harga tiket masuk kawasan wisata adalah Rp10.000 per orang, dengan biaya tambahan untuk setiap aktivitas: paralayang Rp400.000, flying fox Rp25.000, berkuda Rp100.000, dan camping Rp 25.000.

  5. Wisata Paralayang Bukit Tetempangan, Sulawesi Utara

    Wisata Paralayang Bukit Tetempangan - CIMB Niaga

    Sumber: merahputih.com

    Bukit Tetempangan dikenal sebagai "Manado Skyline" dan menjadi salah satu wisata paralayang terbaik di Sulawesi Utara. 

    Keistimewaannya terletak pada tiga titik lepas landas yang memungkinkan penerbangan dari berbagai arah, serta suhu yang sejuk berkat kombinasi antara suhu pantai dan pegunungan.

    Harga tiket masuk kawasan ini adalah Rp 10.000 - 15.000 per orang, belum termasuk biaya tambahan untuk aktivitas paralayang.

  6. Wisata Paralayang Bukit Timbis, Bali

    Wisata Paralayang Bukit Timbis - CIMB Niaga

    Sumber: kintamani.id

    Timbis Paragliding, merupakan destinasi wisata paralayang yang menawarkan pengalaman terbang tandem di atas tebing dengan pemandangan laut selatan Bali yang memukau. 

    Adapun durasi penerbangan sekitar 15 menit, mencakup rute dari Pantai Pandawa, Pantai Timbis, Pantai Sawangan, Pantai Melasti, hingga Pantai Uluwatu. 

    Selama penerbangan, Anda dapat menikmati pemandangan tebing dan laut biru. Harga tiket dibandrol dari Rp1.200.000 per orang, sudah termasuk asuransi, foto, dan video dokumentasi.

    Timbis Paragliding beroperasi setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 18.00 WITA, dengan waktu terbaik untuk terbang antara pukul 14.00 hingga 17.00 WITA.

Baca Juga: Liburan Sekolah Bingung Mau Ke Mana? Ini 7 Ide Kegiatannya

Siapkan Dana Liburan dengan OCTO Savers

Menjelajahi berbagai kampung wisata di atas tentunya butuh biaya yang tidak sedikit. Anda bisa mulai menyisihkan dana untuk menabung dengan tabungan OCTO Savers.

Tabungan OCTO Savers merupakan tabungan dari CIMB Niaga yang memberikan berbagai keuntungan menarik, seperti:

  • Bebas biaya tarik tunai di ATM bank manapun di Indonesia maupun luar negeri yang berlogo ATM Bersama, PRIMA, Link, MasterCard/Cirrus® 
  • Bebas biaya topup e-wallet pakai Aplikasi OCTO
  • Bebas biaya transfer ke bank manapun tanpa syarat pakai BI-FAST secara real time melalui Aplikasi OCTO & Website OCTO
  • Tarik tunai tanpa kartu di ATM CIMB Niaga, tinggal klik menu cardless melalui Aplikasi OCTO.

Tunggu apalagi? Ayo buka tabungan OCTO Savers sekarang juga dan rasakan keuntungan menariknya!


Produk Terkait

OCTO Savers+

TabunganKu: Bebas Biaya dan Manfaatnya Melimpah

Nikmati suku bunga menarik dan kompetitif yang membuat dana tabungan Anda berkembang lebih optimal. Info detail bunga tabungan klik di sini

Kartu Debit GPN

Gold

Bebas biaya iuran tahunan