www.cimbniaga.co.id production

Tips Memilih Bank yang Tepat Sebelum Anda Menabung

 

Bank merupakan sebuah lembaga keuangan yang sangat akrab dengan kehidupan saat ini. Sebagian besar transaksi terkadang harus melalui lembaga ini. Tetapi, apa yang dimaksud dengan bank? 

Merujuk pada Undang-undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perbankan, bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan bentuk lainnya dalam rangka peningkatan taraf hidup masyarakat.

Dalam hal ini, bank merupakan lembaga yang melakukan kegiatan usaha secara konvensional maupun berdasarkan prinsip syariah, di mana dalam setiap kegiatannya menghadirkan jasa dalam lalu lintas pembayaran.

Perbankan Indonesia menjalankan fungsinya berasaskan prinsip kehati-hatian. Fungsi utamanya adalah sebagai penghimpun dan penyalur dana masyarakat serta bertujuan untuk menunjang pelaksanaan pembangunan nasional dalam rangka meningkatkan pemerataan pembangunan dan hasil-hasilnya, pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional, kearah peningkatan taraf hidup rakyat banyak. 

Dari dana yang terkumpul dari nasabah, lembaga keuangan ini akan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Menurut Undang-Undang Perbankan Nomor 10 Tahun 1998, jenis bank dilihat dari fungsinya terbagi menjadi tiga, yaitu bank umum, bank sentral, dan bank perkreditan rakyat (BPR).

Manfaat Bank Secara Umum

Lembaga keuangan ini berperan besar terutama dalam mengembangkan perekonomian rakyat. Lembaga keuangan ini mengumpulkan dana dari masyarakat (funding) berbentuk tabungan dan menggunakan dana tersebut untuk disalurkan ke masyarakat berupa pinjaman (lending). Berikut adalah beberapa manfaat bank bagi masyarakat: 

  1. Menghimpun dana 

    Kehadiran bank sangat bermanfaat bagi masyarakat atau nasabah untuk menyimpan uang mereka dalam bentuk tabungan, deposito, rekening giro, dan lain sebagainya. Manfaat ini bisa membuat nasabah merasa aman ketika menabung di bank. 

  2. Menyediakan beragam fasilitas dalam negeri hingga luar negeri

    Bank juga menjadi penyedia layanan dalam negeri hingga luar negeri. Bagi Anda yang membutuhkan transaksi ke luar negeri, Anda bisa memanfaatkan layanan yang ada, baik untuk kepentingan pribadi maupun bisnis. Misalnya saja melakukan transaksi untuk urusan bisnis ekspor impor. 

  3. Hadirnya layanan pinjaman yang mudah 

    Bank juga menjadi penyedia dana agar nasabah bisa meminjam uang untuk kebutuhan konsumtif maupun produktif. Ini adalah salah satu fungsi bank untuk menyalurkan dana ke nasabah yang bertujuan sejahtera tingkat kehidupan masyarakat.

    Lembaga keuangan ini juga turut mencetak banyak usaha dalam upaya menyukseskan pembangunan nasional. Bank mendapatkan setoran dari masyarakat dan digunakan untuk memberikan pinjaman kepada bisnis maupun individu. 

  4. Kemudahan beragam layanan produk

    Manfaat bank selanjutnya yaitu menawarkan berbagai layanan produk jasa, seperti contoh proses transfer yang dapat memfasilitasi nasabah untuk mengirimkan uang ke seluruh wilayah di Indonesia. 

    Selain itu, ada pula layanan pembayaran atau pembelian yang akan memudahkan nasabah dalam bertransaksi, penagihan berkala, dan pengumpulan cek. Bahkan, transaksi yang dilakukan tidak selalu harus dilakukan oleh nasabah di kantor cabang. Ini karena sekarang sudah tersedia banyak bank berbasis digital yang ditawarkan oleh perbankan. 

  5. Solusi berinvestasi

    Investasi bisa diimplementasikan lewat layanan reksadana maupun produk investasi yang disediakan pihak bank, seperti investasi emas, mata uang asing, saham, obligasi, dan lain sebagainya. Solusi investasi ini biasanya sangat mudah sehingga nasabah bisa mendapatkan manfaat dari hasil investasinya tersebut. 

  6. Mendorong kebiasaan menabung

    Ada banyak faktor yang berperan, namun sektor ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih rajin menabung. Manfaat ini sangat membantu bagi banyak nasabah, baik yang menerima gaji dan upah, maupun yang mengelola bisnis. Kemudahan lainnya, Anda bisa membuka rekening tabungan dengan satu nama atau nama gabungan. Selain itu, tersedia juga kartu ATM debit, buku cek, dan fasilitas bank digital maupun internet banking. 

Tips Memilih Bank

Inilah beberapa tips untuk memilih bank yang tepat untuk kebutuhan Anda.

1. Cari tahu reputasinya

Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui reputasi dari bank tersebut, mulai dari mencari tahu pada orang-orang terdekat, referensi lewat internet, ataupun melalui media lainnya. Pilihlah bank yang mampu memberikan pelayanan yang baik, respons yang cepat, serta memberikan solusi terbaik untuk pengelolaan keuangan Anda.

2. Terkoneksi secara digital

Tips memilih bank selanjutnya adalah dengan mempertimbangkan kenyamanan dan keamanan. Pilihlah bank yang memiliki aplikasi dengan tampilan yang mudah agar Anda bisa lebih cepat untuk melakukan berbagai transaksi hanya dalam satu genggaman. 

3. Kemudahan akses

Pilihlah bank yang fleksibel dan gampang diakses secara online dan offline. Fleksibilitas ini akan memudahkan Anda ketika bertransaksi. Terlebih di zaman yang semua serba digital, dengan kemudahan ini, Anda akan semakin nyaman. Maka, pilihlah bank yang memiliki mobile banking dan aplikasi perbankan yang bisa diakses melalui smartphone.

4. Memberi penawaran menarik

Tips memilih bank yang cocok untuk menabung berikutnya adalah dengan mencari bank yang banyak memberikan penawaran menarik. Mencari tempat menabung di bank yang paling menguntungkan sangat penting karena semakin banyak penawaran, maka semakin menguntungkan. Pertimbangkan juga beberapa penawaran menarik seperti menawarkan tabungan bunga tinggi, bebas biaya transfer ke bank lain, promo diskon, cashback, dan kupon-kupon menarik lainnya.

PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) yang berkantor pusat di Jakarta bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menabung. Hingga akhir tahun 2020, CIMB Niaga telah memiliki 374 kantor cabang, 33 kantor kas bergerak, 44 titik pembayaran, dan 4.316 ATM yang tersebar di seluruh Indonesia. Sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, CIMB Niaga memiliki beberapa produk seperti: 

  • Tabungan CIMB Niaga: Anda bisa pilih sendiri tabungan yang sesuai, mulai dari OCTO Savers, GOAL Savers, Indie Account, Tabunganku, dan banyak lagi.
  • Kartu Kredit CIMB Niaga: tentukan sendiri kartu kredit yang sesuai seperti Ultimate, World, World ALLAccor Live Limitless, Visa Travel Card, Mastercard Platinum, dan banyak lagi.
  • KPR CIMB Niaga: beberapa jenisnya seperti KPR Xtra CIMB Niaga, KPR Xtra Manfaat CIMB Niaga, dan banyak lagi.
  • KTA CIMB Niaga: beberapa jenisnya seperti Xtra Dana, Xtra Dana Kasbon, dan Xtra Dana iB.
  • Pinjaman dengan Agunan
  • Reksadana CIMB Niaga
  • Bancassurance
  • Wakaf CIMB Niaga
  • Treasury CIMB Niaga


Sementara untuk digital banking, CIMB Niaga juga semakin komplit berkat fitur-fitur menarik yang dapat Anda akses melalui beberapa platform berikut: OCTO Pay, OCTO Mobile, OCTO Clicks, Preferred Service Assistant, Phone Banking, Digital Lounge, dan ATM Gallery. Temukan berbagai informasi menarik lainnya di sini.