www.cimbniaga.co.id production

7 Ide dan Inspirasi Seserahan Pernikahan

 

Seserahan pernikahan adalah bagian dari prosesi pernikahan yang dijadikan simbol kesanggupan dari calon pengantin pria untuk meminang, bertanggung jawab dan memenuhi seluruh kebutuhan pribadi dari calon pengantin wanita nantinya. Seserahan pernikahan ini biasanya dibawa oleh keluarga pihak pria di hari pernikahan atau saat di prosesi lamaran sebelumnya. 

Melansir Kemenag, pada dasarnya seserahan pernikahan ini yang menentukan adalah pihak niat pelamar yang memberinya. Secara agama Islam, jika laki-laki yang memberinya menjadi hadiah, maka perempuan yang dilamar berhak memilikinya atau menjadi maskawin nantinya. 

Tapi jika dalam perjalanannya pernikahan tersebut gagal dilangsungkan, maka pihak perempuan tidak berhak untuk memiliki dan pemberian ini berhak dikembalikan kepada pihak laki-laki.

Perbedaan Seserahan Pernikahan dengan Seserahan Lamaran

Lamaran adalah prosesi yang dilakukan menjelang pernikahan. Beberapa orang melakukannya 3-6 bulan menjelang pernikahan bahkan satu hari sebelum pernikahan tiba. Prosesi ini biasanya menjadi lambang pengikat antara calon pengantin pria dan calon pengantin wanita dengan kedua belah pihak keluarga dan sahabat dari keduanya.

Mengenai seserahan sebenarnya tidak benda atau suatu hal wajib yang harus dibawa. Namun pada prakteknya kebanyakan membawa seserahan lamaran berupa buah atau kue tradisional sebagai maksud niat baik dari kedua belah pihak mengenai tujuan pernikahan ini.

Berbeda dengan seserahan pernikahan. Biasanya seserahan diisi dengan barang kebutuhan pribadi dari calon mempelai wanita yang nantinya digunakan di hari pernikahan dan saat berumah tangga kelak. 

Dalam menentukannya, kedua belah pihak bisa mendiskusikannya mulai dari jenis barang, merek dan berapa jumlah yang perlu dibawa sebagai seserahan pernikahan nantinya. 

Kesepakatan perlu dilakukan agar nantinya seserahan pernikahan ini bisa tepat guna bagi yang menerima. Di beberapa orang seserahan pernikahan ini tidak hanya diterima oleh pihak wanita tapi juga diterima oleh pihak pria.

Ide Seserahan Pernikahan

Ide seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

Berikut ini adalah sejumlah ide barang yang bisa dijadikan seserahan pernikahan:

  1. Perlengkapan ibadah

    perlengkapan ibadah sebagai seserahan pernikahan - CIMB Niaga

    Perlengkapan ibadah adalah salah satu barang esensial yang harus ada dalam seserahan pernikahan sebagai simbol untuk menunjukkan jika pernikahan ini nantinya akan senantiasa berpegang pada agama.

    Jadi misalnya seserahan pernikahan untuk calon mempelai wanita muslim bisa berupa mukena, sajadah, Al quran dan tasbih. Tapi untuk calon mempelai nasrani, seserahan pernikahan bisa berupa rosario, alkitab dan alat-alat lainnya.

  2. Baju

    baju sebagai seserahan seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

    Sebagai seserahan pernikahan, baju atau pakaian sebaiknya diberikan dalam satu setel penampilan. Misalnya pakaian kerja, pakaian tidur hingga pakaian dalam. Seserahan pernikahan ini tentunya melambangkan jika calon pengantin pria mampu memenuhi kebutuhan calon pengantin wanita nantinya.

  3. Peralatan mandi

    peralatan mandi seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

    Seserahan pernikahan yang ini bisa diisi mulai dari sabun, shampo, lotion dan lain-lain untuk kebutuhan kebersihan calon pengantin wanita. Tidak perlu lengkap tapi harus disesuaikan dengan kesepakatan dan bertujuan untuk menjaga kebersihan tubuh calon mempelai wanita.

  4. Kosmetik atau make up

    Kosmetik atau make up sebagai seserahanPernikahan - CIMB Niaga

    Kalau seserahan pernikahan yang ini tentu identik dengan calon mempelai wanita. Seserahan pernikahan ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan calon pengantin wanita pula. Kosmetik atau make up sebagai seserahan pernikahan punya maksud agar calon mempelai wanita selalu mempercantik dirinya untuk calon suaminya kelak.

  5. Perhiasan

    perhiasan sebagai salah satu seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

    Biasanya perhiasan dalam bentuk seserahan pernikahan bisa diberikan satu set mulai dari gelang, kalung, cincin atau anting. Barang-barang ini punya makna agar calon pengantin wanita nantinya bisa selalu bersinar dan bercahaya. Namun, bedakan perhiasan ini dengan cincin pernikahan nantinya ya.

  6. Tas

    tas sebagai seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

    Tas adalah salah satu benda pasti digunakan oleh setiap wanita di setiap kesempatan dan momen. Sebagai seserahan pernikahan, Anda bisa memberikan tas pesta atau tas untuk kerja yang pantas.

  7. Sepatu

    Sepatu sebagai seserahan Pernikahan - CIMB Niaga

    Sepatu juga benda yang pasti digunakan oleh setiap wanita bukan? Pilih jenis sepatu yang cantik atau sesuai dengan kesukaan calon mempelai wanita agar pantas dijadikan seserahan pernikahan yang bagus ya!

Tips Menentukan Seserahan Pernikahan

Berikut adalah sejumlah tips yang bisa Anda lakukan dalam berdiskusi untuk menentukan jenis barang yang digunakan sebagai seserahan pernikahan:

  1. Berguna untuk di kemudian hari

    Mendiskusikan barang apa saja yang akan dijadikan seserahan pernikahan memang sangat dianjurkan. Hal ini tentu untuk mencegah hal yang tidak diinginkan seperti selera yang tidak sesuai. Selain itu diharapkan nantinya barang-barang yang ada dalam seserahan pernikahan ini akan berguna kelak di kemudian hari.

  2. Sesuaikan tema

    Siapkan seserahan pernikahan dengan tema yang sesuai. Misalnya tentukan kotak pembungkusnya, warnanya, serta hiasan yang melengkapi. Jika dirasa tidak punya waktu yang cukup untuk menyiapkannya, saat ini sudah banyak jasa dekorasi yang siap membantu Anda dalam menyiapkan seserahan pernikahan.

  3. Mewah tidak menjadi patokan

    Beberapa orang menjadikan warisan keluarga seperti kain batik menjadi lebih berharga dibandingkan barang bermerek untuk dijadikan seserahan pernikahan. Jangan jadikan harga atau merek tertentu menjadi standar.

  4. Menyiapkan budget

    Biaya atau budget yang dimaksud dalam hal ini tidak hanya untuk barang-barang dalam seserahan pernikahan. Namun perlu juga dimasukkan dalam perencanaan untuk Anda juga menyiapkan budget untuk boksnya, dekorasi dan segala benda pemanisnya. 

Terkait budget atau biaya, tentu Anda perlu melakukan perencanaan yang matang dan dipersiapkan dari jauh hari saat mempersiapkan seserahan pernikahan dan rencana lainnya. Sebab momen penting dalam hidup perlu tenaga, biaya dan energi yang untuk mewujudkan langkah besar yang akan Anda ambil. Dalam perencanaan dana, Anda dapat memanfaatkan fasilitas GOAL Savers iB dari CIMB Niaga.

Dengan memanfaatkan fitur ini, Anda akan tidak merasa terbebani secara finansial karena dipermudah untuk dapat menabung dengan jumlah sesuai kesanggupan secara rutin. Dengan GOAL Savers iB dari CIMB Niaga, Anda juga bisa menabung dalam rentang waktu harian, mingguan, hingga bulanan. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menikmati kemudahan dalam bentuk fleksibilitas cara menabung untuk merealisasikan ibadah pernikahan yang akan Anda lakukan. Yuk, buka dan pantau tabungan GOAL Savers iB melalui OCTO Mobile dengan mudah. Temukan informasi lengkapnya di sini.