www.cimbniaga.co.id production

10 Tips Merencanakan Bulan Madu yang Sesuai Budget

 

Bulan madu biasanya menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh pasangan baru, setelah lelah mempersiapkan pernikahan. Seperti yang diketahui, persiapan pernikahan memang menguras tenaga, pikiran, dan dana. Itulah mengapa bulan madu bisa menjadi awal baru untuk menyegarkan kembali pikiran dan badan Anda. 

Tentunya akan sangat menyenangkan bila kehidupan bersama dibuka dengan bulan madu, apalagi jika Anda dan pasangan memilih destinasi bulan madu yang telah diidam-idamkan. Selain bisa menikmati destinasi yang dituju, bulan madu juga bisa menjadi momen rehat sejenak dari kegiatan sehari-hari. 

Supaya Anda dan pasangan menikmati bulan madu dengan maksimal, sebaiknya persiapkan berbagai hal sejak jauh-jauh hari. Sebab, bulan madu pun perlu persiapan yang matang agar sesuai dengan harapan, mulai dari persiapan dana, akomodasi, itinerary, dan lain sebagainya. Untuk itu, ada beberapa tips merencanakan bulan madu yang perlu Anda perhatikan sejak awal. 

Tips Merencanakan Bulan Madu

Karena bulan madu itu penting, maka Anda dan pasangan sebaiknya merencanakan kegiatan ini dengan benar agar bulan madu bisa berjalan sesuai harapan. Berikut adalah beberapa tips untuk merencanakan bulan madu yang bisa Anda siapkan dengan pasangan: 

  1. Berdiskusi dengan pasangan

    Anda tentunya ingin bulan madu menjadi momen yang bermakna bagi Anda dan pasangan, bukan? Untuk itu, diskusilah dengan pasangan untuk merencanakan momen ini dengan baik. Komunikasi menjadi kunci yang penting agar semuanya berjalan sesuai dengan rencana awal. 

  2. Rencanakan dari jauh-jauh hari

    Seperti yang telah disebutkan, pastikan untuk merencanakan bulan madu dari jauh-jauh hari dan hindari persiapan yang serba mendadak. Jika rencananya detail dan matang, maka Anda bisa memesan transportasi dan akomodasi dengan lebih leluasa dan harga lebih murah. 

  3. Tentukan anggaran

    Anggaran termasuk hal yang tak kalah penting untuk disiapkan. Sebab, bulan madu membutuhkan dana yang cukup agar akomodasi, transportasi, dan hal-hal lainnya bisa Anda pilih dengan leluasa. 

    Untuk menghindari masalah keuangan saat bulan madu, sebaiknya Anda sudah menabung dari jauh-jauh hari untuk menyisihkan dana khusus anggaran bulan madu. Anda bisa menggunakan Goal Savers dari CIMB Niaga. Dengan GOAL Savers, Anda sudah bisa menabung secara rutin mulai dari harian, mingguan, atau bahkan bulanan untuk meraih goal impian menyiapkan bulan madu. 

    GOAL Savers juga menghadirkan fasilitas setoran rutin fleksibel yang dapat disesuaikan dengan kemampuan Anda, nabung otomatis dari rekening, serta Anda juga bisa memantau perkembangan menabung dengan OCTO MObile dan OCTO Clicks sehingga bisa diakses 24/7 untuk semua informasi tabungan.

  4. Tentukan destinasi yang dituju

    Anda dan pasangan juga harus menentukan terlebih dahulu destinasi bulan madu yang dituju. Ada banyak pilihan destinasi yang bisa Anda tuju, baik di dalam negeri maupun luar negeri. Bulan madu ke tempat yang indah tentunya menjadi impian bagi semua orang, namun pastikan Anda memilih destinasi yang sesuai dengan anggaran. Hindari memilih destinasi yang bisa menguras tabungan demi bulan madu yang hanya beberapa hari. Sesuaikanlah dengan kemampuan finansial yang Anda dan pasangan miliki.

  5. Pakai jasa travel atau backpacker 

    Setelah memilih destinasi, Anda dan pasangan juga perlu menentukan ingin memakai jasa travel atau backpacker berdua saja? Persiapan ini bisa disesuaikan kembali dengan anggaran dan keinginan masing-masing. Jika memilih menggunakan jasa travel, semuanya telah diatur oleh pihak penyedia jasa dan Anda cukup menikmati fasilitas yang diberikan sesuai dengan harga yang ditentukan.

  6. Periksa ulasan hotel 

    Akomodasi merupakan salah satu hal penting dalam bulan madu. Tentunya Anda ingin akomodasi yang nyaman dan menyuguhkan suasana romantis, bukan? Itulah sebabnya, penting untuk memeriksa ulasan hotel yang Anda pilih agar momen bulan madu semakin bermakna. Cobalah riset dan memeriksa kembali ulasan hotel secara online di situs pemesanan. Pelajari dan bandingkan hotel yang sesuai dengan preferensi Anda dan pasangan. 

    Untuk kemudahan memilih hotel berbintang yang nyaman, Anda bisa menggunakan Kartu Kredit VISA Travel Card dari CIMB Niaga. Dengan begitu, Anda akan lebih mudah mengurus kebutuhan perjalanan bulan madu, termasuk memilih hotel yang nyaman. 

  7. Buat itinerary yang jelas

    Karena ini adalah bulan madu, maka sebaiknya Anda dan pasangan menyusun itinerary atau daftar aktivitas yang akan dilakukan secara bersama. Hal ini penting agar waktu Anda dan pasangan tidak terbuang sia-sia dan bisa memaksimalkan momen berharga di destinasi wisata. Akan lebih baik jika Anda menyusun list aktivitas yang bisa mempererat hubungan dengan pasangan agar lebih romantis dan lebih kenal satu sama lain. 

  8. Buat daftar barang yang akan dibawa

    Saat hendak bulan madu atau berlibur, rasanya pasti ingin membawa banyak barang ke destinasi yang dituju. Sebenarnya wajar saja, namun jika terlalu banyak barang dikhawatirkan tidak akan terpakai. Oleh karena itu, sebaiknya Anda buat daftar barang yang akan dibawa. Misalnya saja membawa pakaian yang akan dipakai setiap harinya, pisahkan antara pakaian yang dipakai hari pertama, kedua, dan seterusnya. Dengan begitu, Anda tidak akan kebingungan untuk menggunakan pakaian apa saat bulan madu tiba. 

  9. Pastikan paspor dan dokumen penting lainnya

    Anda juga harus mempersiapkan dokumen-dokumen penting, seperti KTP, surat nikah, paspor, dan dokumen lainnya. Hal ini bertujuan agar saat berada di tempat tujuan, Anda tidak mengalami masalah administrasi yang bisa mengganggu bulan madu. 

  10. Pertimbangkan asuransi

    Persiapan lainnya yang tak kalah penting yaitu mempertimbangkan asuransi. Asuransi termasuk hal yang bermanfaat jika terjadi sesuatu yang tidak Anda inginkan saat bulan madu. Asuransi bisa menjadi perlindungan terbaik bagi Anda dan pasangan. 

Selain yang telah disebutkan, Anda dan pasangan juga sebaiknya mempersiapkan kondisi kesehatan dan mental sebelum bulan madu. Kedua hal ini sangat penting agar semua aktivitas yang akan Anda lakukan bersama pasangan bisa berjalan sesuai rencana. 

Bulan madu merupakan momen yang pastinya sangat dinanti oleh pasangan baru. Persiapkan segala hal dengan sebaik mungkin serta sesuaikan kembali dengan kondisi finansial Anda dan pasangan. Untuk kemudahan persiapan bulan madu, Anda juga bisa memanfaatkan OCTO Savers dari CIMB Niaga. 

OCTO Savers menawarkan beragam keuntungan bagi Anda, seperti bebas biaya 60 kali setiap bulan, bebas biaya 20 kali untuk isi ulang dompet digital, bebas biaya transfer ke bank lain, bebas biaya tarik tunai di ATM manapun, dan keuntungan lainnya. Jadi, tunggu apa lagi? Saatnya rencanakan bulan madu Anda dan pasangan dengan OCTO Savers di sini

Produk Terkait

OCTO Savers - Tabungan yang kasih 60x bebas biaya setiap bulannya!

Mastercard Platinum

Bebas biaya iuran tahunan

Tabungan Berjangka Goal Savers

Visa Travel Card

Travel on us