Kinerja Dana Investasi
Jenis Dana Investasi yang dapat dipilih Pemegang Polis:

Pembentukan dan penghitungan Nilai Dana Investasi
- Nilai Dana Investasi adalah nilai yang dihitung dengan mengalikan jumlah saldo Unit yang dimiliki oleh Pemilik Polis dengan Harga Unit pada waktu tertentu.
- Harga Unit pada Tanggal Perhitungan Dana Investasi dihitung dengan membagi Nilai Aktiva Bersih Dana Investasi dengan jumlah Unit yang dimiliki pada Tanggal Perhitungan. Penanggung akan menentukan Nilai Dana Investasi dan Harga Unit setiap Hari Bursa dan mengumumkan Harga Unit pada website Penanggung satu hari kerja setelah Tanggal Perhitungan.
- Nilai Aktiva Bersih adalah total aset, keuntungan, atau kerugian (jika ada) yang diperoleh dari pengelolaan Dana Investasi, setelah dikurangi biaya-biaya yang berlaku berikut ini:
- Seluruh biaya yang dikeluarkan oleh Penanggung secara langsung atau tidak langsung atas pembelian, penjualan, pengelolaan, pemeliharaan dan penilaian dari aset Dana Investasi
- Pajak dan pengeluaran lainnya yang diwajibkan berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku
- Biaya-biaya lainnya yang ditetapkan berdasarkan Polis.
Cara Pengajuan Pengalihan Alokasi Dana Investasi

*Dokumen-dokumen Pengalihan Alokasi Dana Investasi :
- Pemilik Polis bisa mengalihkan sebagian atau seluruh Dana Investasi yang sudah dipilih ke jenis Dana Investasi lain.
- Pengalihan Dana Investasi hanya bisa dilakukan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku di Penanggung.
- Pengalihan Dana Investasi tidak bisa dilakukan bersamaan dengan transaksi Unit Link lainnya, seperti penarikan sebagian Dana Investasi atau penambahan Premi Investasi.
- Pemilik Polis harus mengajukan pengalihan Dana Investasi secara tertulis, lengkap dengan dokumen yang dibutuhkan dan formulir yang disediakan oleh Penanggung. Pengajuan pengalihan harus disertai dengan berkas-berkas berikut:
- Formulir transaksi yang diisi lengkap;
- Kartu identitas pemilik polis yang berlaku;
- Pengalihan Nilai Dana Investasi Pemilik Polis akan diproses dengan menggunakan Harga Unit sebagai berikut:
- Jika formulir dan dokumen diterima lengkap dan benar sebelum pukul 14.00 WIB di hari kerja, maka Harga Unit yang digunakan adalah Harga Unit pada hari yang sama.
- Jika formulir dan dokumen diterima setelah pukul 14.00 WIB di hari kerja, maka Harga Unit yang digunakan adalah Harga Unit pada hari kerja berikutnya.
Cara Pengajuan Permintaan Penarikan Sebagian Nilai Dana Investasi dan Penarikan Seluruh Dana Investasi

*Dokumen-dokumen yang dibutuhkan:
- Biaya untuk mendapatkan dokumen yang diperlukan untuk Penarikan Sebagian Nilai Dana Investasi atau Penebusan Polis menjadi tanggung jawab Pemilik Polis/Penerima Manfaat, termasuk biaya terkait penarikan dan penebusan.
- Pemilik Polis dapat menarik sebagian atau seluruh Nilai Dana Investasi, selama memenuhi syarat saldo minimal dan jumlah minimal penarikan yang ditetapkan oleh Penanggung.
- Penarikan Nilai Dana Investasi dilakukan melalui formulir yang disediakan, dan dokumen pendukung harus dilengkapi. Proses akan dilakukan hanya jika formulir dan dokumen sudah diterima lengkap dan benar oleh Penanggung.
- Nilai Dana Investasi yang ditarik sebagian atau seluruhnya saat Penebusan Polis dihitung berdasarkan Harga Unit yang berlaku pada saat permohonan diajukan.
- Jika formulir dan dokumen lengkap diterima di kantor Penanggung sebelum pukul 14.00 WIB pada hari kerja, Harga Unit yang digunakan adalah Harga Unit pada hari yang sama.
- Jika formulir dan dokumen lengkap diterima setelah pukul 14.00 WIB pada hari kerja, Harga Unit yang digunakan adalah Harga Unit pada hari kerja berikutnya.
- Jika Pemilik Polis menarik dana yang membuat dana tidak cukup untuk membayar biaya, Polis akan otomatis berakhir dan Penanggung tidak bertanggung jawab lagi.
- Penarikan dana yang dilakukan akan dibayarkan ke rekening bank Pemilik Polis dalam waktu maksimal 7 hari kerja setelah formulir dan dokumen lengkap diterima.
- Jumlah minimum penarikan dana ditentukan oleh Penanggung dan bisa berubah, dengan pemberitahuan sebelumnya.
- Untuk mengajukan pembayaran Manfaat Investasi, Pemilik Polis harus melampirkan dokumen yang diperlukan sebagai berikut:
- Formulir transaksi yang diisi lengkap
- Tanda bukti diri sah dari yang mengajukan
- Bukti kepemilikan rekening USD atas nama Pemilik Polis.