www.cimbniaga.co.id production

Memahami Lebih Dalam Apa Itu Anjak Piutang dan Manfaatnya

 

"Anjak piutang dapat menjadi solusi pembiayaan piutang macet. Sebelum menggunakannya, ada baiknya Anda memahami manfaatnya di bawah ini agar dapat digunakan secara optimal."

Factoring atau yang lebih dikenal dengan anjak piutang adalah salah satu solusi pembiayaan yang dapat membantu mengalihkan piutang usaha kepada pihak ketiga. Dengan factoring, perusahaan dapat memperoleh kas secara cepat dari piutang usahanya.

Bagi Anda yang ingin menjual piutang kepada pihak ketiga, Anda bisa memanfaatkan fasilitas Anjak Piutang dari CIMB Niaga. Anjak Piutang merupakan fasilitas pengalihan dan jual beli piutang oleh pihak yang memiliki hak tagih kepada Bank. Dengan begitu, piutang perusahaan Anda akan terbantu.

Apa Itu Anjak Piutang?

Dalam Keputusan Menteri Keuangan Nomor 1251/KMK.013/1988, anjak piutang adalah kegiatan pembiayaan dalam bentuk pembelian dan/atau pengalihan serta pengurusan piutang atau tagihan jangka pendek suatu perusahaan dari transaksi perdagangan dalam atau luar negeri.

Dengan kata lain, anjak piutang merupakan proses di mana perusahaan menjual piutangnya kepada pihak ketiga yang biasanya disebut sebagai perusahaan anjak piutang. Nantinya, piutang perusahaan akan dibeli dengan harga yang telah disepakati. 

Namun, perlu diingat bahwa anjak piutang juga memiliki biaya yang harus ditanggung oleh perusahaan. Oleh karena itu, Anda perlu mempertimbangkan faktor biaya sebelum memutuskan untuk menggunakan jasa factoring.

Baca juga: Cash Flow: Jenis dan Cara Mudah Pengelolaannya

Perbedaan Anjak Piutang dengan Pembayaran Piutang

Perbedaan utama antara anjak piutang dan pembayaran piutang terletak pada arah aliran uang. Dalam anjak piutang, perusahaan atau individu mendapatkan uang tunai segera dari perusahaan anjak piutang. 

Sementara dalam pembayaran piutang, uang masuk ke perusahaan dari pelanggan atau debitur. Selain itu, factoring juga melibatkan penjualan piutang kepada pihak ketiga, sedangkan pembayaran piutang memanfaatkan hasil dari penjualan produk atau layanan.

Manfaat Anjak Piutang

Anjak piutang dapat memberikan manfaat yang signifikan bagi perusahaan, baik dari segi finansial maupun non-finansial. Beberapa di antaranya, yaitu:

  1. Meningkatkan arus kas
  2. Anjak piutang memungkinkan perusahaan untuk memperoleh dana tunai secara cepat dari piutang usaha yang dimilikinya meskipun belum jatuh tempo sekalipun. Hal ini dapat membantu memenuhi kebutuhan modal kerja, seperti untuk pembayaran gaji karyawan, pembelian bahan baku, atau ekspansi bisnis.

  3. Mengurangi risiko kredit
  4. Tak banyak orang yang tahu bahwa anjak piutang juga bisa membantu perusahaan untuk mengurangi risiko kredit. Dengan menjual piutang kepada perusahaan anjak piutang, Anda mengurangi risiko kredit karena tanggung jawab untuk mengumpulkan piutang dibebankan pada pihak ketiga.

  5. Meningkatkan efisiensi administrasi
  6. Salah satu manfaat anjak piutang adalah bisa membantu meningkatkan efisiensi administrasi perusahaan Anda, karena tidak perlu mengelola proses penagihan piutang. Nantinya, perusahaan anjak piutang akan melakukan penagihan piutang tersebut secara profesional.

  7. Meningkatkan hubungan dengan pelanggan
  8. Anjak piutang dapat membantu perusahaan untuk meningkatkan hubungan dengan pelanggan. Sebab, perusahaan dapat menawarkan opsi pembayaran kredit kepada pelanggan. 

    Dengan begitu, perusahaan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan dan mendorong pelanggan potensial untuk melakukan pembelian ulang.

  9. Menghindari utang
  10. Anjak piutang tidak termasuk sebagai utang perusahaan, karena ini adalah penjualan aset. Oleh karena itu, perusahaan tidak perlu memikirkan pembayaran bunga atau pengembalian utang.

Baca juga: Kenali dengan Baik Definisi dan Jenis-jenis Pinjaman Tunai

Jenis Anjak Piutang

Ada beberapa jenis anjak piutang yang dapat dipilih oleh perusahaan sesuai dengan kebutuhan, yaitu:

  • Berdasarkan pelayanan

    Anjak piutang berdasarkan cakupan pelayanannya terbagi menjadi empat jenis, yaitu:

    • Full Service Factoring

      Sesuai namanya, full service factoring menyediakan berbagai layanan pembiayaan dan non pembiayaan. Dengan menyediakan layanan secara menyeluruh, full service factoring bisa membantu perusahaan Anda untuk mengelola piutang secara lebih efektif.

    • Bulk Factoring

      Jenis anjak piutang ini hanya memberikan pendanaan dan peringatan jatuh tempo kepada pelanggan, tetapi tidak memberikan layanan lain seperti risiko piutang, administrasi penjualan, dan penagihan.

    • Maturity Factoring

      Maturity factoring umumnya digunakan oleh perusahaan yang memiliki piutang jatuh tempo yang sulit ditagih. Perusahaan anjak piutang nantinya akan mengambil alih tanggung jawab untuk menagih piutang dari debitur.

    • Finance Factoring

      Anjak piutang jenis ini menyediakan dana tunai untuk piutang yang belum jatuh tempo. Namun, perusahaan Anda tetap harus bertanggung jawab atas pembukuan dan penagihan piutang, serta menanggung risiko jika piutang tersebut tidak tertagih.

  • Berdasarkan perjanjian

    Ada dua jenis anjak piutang yang dikategorikan berdasarkan perjanjian, yaitu:

    • Disclosed Factoring

      Piutang dalam disclosed factoring bisa dialihkan ke perusahaan anjak piutang dengan persetujuan debitur. Setelah piutang jatuh tempo, perusahaan berhak menagih piutang tersebut kepada debitur. 

      Untuk memastikan hal ini, di dalam faktur harus dicantumkan pernyataan bahwa piutang yang timbul dari faktur tersebut telah dialihkan ke perusahaan anjak piutang.

    • Undisclosed Factoring

      Dalam jenis anjak piutang ini, perusahaan Anda bisa menjual atau mengalihkan piutang kepada perusahaan anjak piutang tanpa pemberitahuan kepada debitur.

      Namun hal tersebut tidak berlaku jika ada pelanggaran kesepakatan atau perusahaan anjak piutang menganggap transaksi tersebut akan menimbulkan kerugian baginya.

  • Berdasarkan penanggungan risiko

    Ada juga jenis anjak piutang yang dibagi berdasarkan penanggungan risikonya, yaitu:

    • With Recourse Factoring

      Dalam with recourse factoring, perusahaan anjak piutang akan membeli piutang usaha dari klien dan bertanggung jawab terhadap pembayaran piutang tersebut oleh debitur. 

      Jika suatu saat debitur tidak bisa membayar piutang, maka tanggung jawab pembayaran piutang akan dikembalikan kepada klien.

    • Without Recourse Factoring

      Perusahaan anjak piutang hanya akan memberikan pinjaman kepada perusahaan yang penjual piutang sebesar nilai piutang usaha. Ketika debitur tidak membayar piutang, maka perusahaan penjual piutang yang akan menanggung kerugiannya.

Pemilihan jenis anjak piutang harus disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan dan mempertimbangkan jenis piutang, besarnya piutang, jangka waktu piutang, serta kemampuan perusahaan untuk memantau debitur.

Manfaatkan Fasilitas Anjak Piutang CIMB Niaga

Apakah Anda sedang mencari cara untuk mengalihkan piutang kepada pihak ketiga? Jika iya, Anda bisa mempertimbangkan fasilitas Anjak Piutang dari CIMB Niaga. Fasilitas ini mendukung transaksi komersial antara Principal dan Downline.

Fasilitas Anjak Piutang merupakan fasilitas pengalihan dan jual beli piutang oleh pihak yang memiliki hak tagih kepada Bank. Tersedia dua pilihan produk, yaitu Anjak Piutang With Recourse (APWR) dan Anjak Piutang Without Recourse (APWOR).

Anjak Piutang With Recourse (APWR) adalah fasilitas pembelian piutang jangka pendek dengan mengambil risiko pembayaran (calon) nasabah sebagai pemasok apabila pembeli gagal membayar faktur, agar (calon) nasabah memperoleh pembayaran atas piutang lebih cepat dari tanggal jatuh tempo faktur.

Berbeda dari APWR, Anjak Piutang Without Recourse (APWOR) menyediakan fasilitas pembelian piutang jangka pendek dengan mengambil risiko pembayaran (calon) nasabah sebagai pembeli. Tujuannya agar pemasok dapat menerima pembayaran lebih cepat dari tanggal jatuh tempo faktur.

Dengan menggunakan PTK Trade A/R, perusahaan Anda dapat memperoleh dana tunai dalam mata uang Rupiah dan mata uang lain yang disetujui Bank CIMB Niaga untuk membiayai tagihan piutang kepada pembeli. 

CIMB Niaga memberikan pembiayaan hingga 100% dari nilai invoice dan working capital untuk membantu alur kas perusahaan nasabahnya. Ajukan PTK Trade A/R CIMB Niaga sekarang juga untuk membiayai tagihan piutang usaha Anda. Temukan informasi lebih lengkapnya di sini.