www.cimbniaga.co.id production

4 Cara Memaksimalkan Bisnis Modal Kecil di Masa Pandemi

 

Dengan kondisi perekonomian yang masih belum stabil di masa pandemi yang hampir satu tahun ini, banyak orang memilih untuk mulai berbisnis sebagai salah satu cara untuk kembali menguatkan kondisi finansial. Meskipun begitu, karena kondisi ekonomi yang tidak stabil, memulai bisnis berskala besar dianggap memiliki risiko tinggi. Maka dari itu, banyak orang mulai berkreasi membangun bisnis modal kecil baik untuk menambah penghasilan atau menjadi sumber penghasilan utama selama masa pandemi ini.

Tidak dipungkiri, memulai bisnis bukanlah hal yang mudah, Perlu banyak waktu dan pertimbangan yang dibutuhkan sebelum memulainya. Apalagi soal risikonya. Namun, perlu Anda ketahui, dengan memulai bisnis modal kecil, Anda juga meminimalisasi faktor-faktor yang dapat mendatangkan kerugian. Biasanya dengan bisnis modal kecil, Anda akan lebih memerhatikan pengeluaran dan pendapat untuk pergerakan cash flow yang lebih baik dan stabil setiap waktunya. Selain itu, Anda pun akan mengurangi risiko beban saat harus meminjam uang ke bank ketika membutuhkan modal yang dibutuhkan

Keuntungan menjalankan bisnis modal kecil secara mandiri

Dengan menjalankan bisnis modal kecil, Anda juga tidak perlu repot-repot mencari partner layaknya sebuah bisnis skala besar. Karena modalnya yang kecil, skalanya yang terkesan kecil pun masih dapat Anda atur dan awasi untuk dapat berjalan sesuai rencana. Berikut adalah kemudahan yang bisa Anda rasakan ketika memulai bisnis kecil secara mandiri.

  1. Mewujudkan mimpi sendiri

    Mewujudkan impian biasanya jadi salah satu faktor untuk orang memulai menjalankan bisnis, baik untuk bisnis modal besar ataupun bisnis modal kecil. Meskipun memulai bisnis modal kecil terhadap mimpi Anda, hal tersebut akan lebih menghadirkan kemungkinan rasa puas yang lebih besar kala Anda mendapatkan keuntungan, berapapun persentasenya. Rasa kepuasan tersebut terjadi karena tidak hanya Anda bisa mengelola bisnis secara mandiri, namun juga Anda berhasil mewujudkan mimpi sendiri dengan cara yang Anda inginkan.

  2. Dapat meraih keuntungan penuh

    Bagaimana pun skalanya, baik bisnis modal besar atau bisnis modal kecil, yang namanya bisnis tetaplah membutuhkan keuntungan. Jika Anda memiliki kesempatan untuk memulai bisnis secara mandiri, besar kemungkinan Anda akan meraih keuntungan secara penuh untuk diri sendiri. Berbeda jika Anda memulai bisnis Anda dengan rekanan, yang mana akan ada bagi hasil. Namun baik memulai bisnis kecil secara mandiri atau dengan rekanan, keduanya tidak ada kesan baik atau buruk di keduanya, namun tetap memiliki kelebihan dan kekurangan dari masing-masing.

  3. Banyak pengalaman

    Memulai bisnis modal kecil sendirian bukanlah hal yang dapat dibilang mudah. Namun dibalik prosesnya yang terkesan penuh tantangan, akan hadir berbagai bentuk pengalaman yang bisa langsung Anda rasakan. Pengalaman baik atau buruk yang Anda rasakan nantinya akan membantu mengembangkan skill dan sense Anda yang sangat berguna dalam pengembangan bisnis yang Anda jalani.

Cara memaksimalkan bisnis modal kecil

Dengan dana terbatas, diperlukan pendekatan kreatif dari diri Anda untuk dapat mengembangkan bisnis modal kecil yang Anda jalani. Hal tersebut dibutuhkan agar dana yang digunakan sebagai modal bisa Anda maksimalkan untuk kebutuhan primer bagi bisnis Anda. Berikut adalah tips yang dapat membantu Anda mengembangkan bisnis modal kecil tanpa harus menambah budget di kemudian hari.

  1. Pilih model bisnis yang digemari

    Selaras dengan impian, agar Anda senang dalam menjalani bisnis, tentu Anda harus memilih jenis bisnis dari hal yang Anda gemari. Apalagi Anda memulai dengan bisnis modal kecil. Dengan memilih menjalankan bisnis modal kecil berdasarkan kegemaran, Anda akan lebih senang dan terbuka untuk mengetahui tentang potensi bisnis yang Anda miliki. Jika Anda memulai bisnis kecil dengan menawarkan produk-produk tertentu, Anda juga bisa mengira-ngira target pasar yang memiliki kemiripan dengan karakteristik yang Anda miliki. Oleh karena itu, Anda juga tidak akan membuang waktu ataupun uang lebih dalam menentukan pasar yang sesuai dengan bisnis modal kecil yang Anda jalani.

  2. Minta bantuan teman untuk promosi

    Pertemanan atau persahabatan juga punya peran dalam mengembangkan bisnis modal kecil yang sedang Anda jalani saat ini. Dengan memiliki tali pertemanan yang kuat, koneksi yang Anda miliki bisa jadi amunisi baik untuk meningkatkan promosi dengan biaya yang minim. Anda bisa menawarkan produk bisnis modal kecil yang dimiliki kepada teman-teman Anda secara gratis dengan syarat mereka harus membantu melakukan promosi untuk Anda. Bisa melalui media sosial atau mempromosikan kepada keluarga terdekat dari teman-teman Anda, 

  3. Gunakan media sosial 

    Selain mendapatkan bantuan dari teman dan rekanan, Anda pun harus memaksimalkan promosi terhadap bisnis modal kecil yang Anda punya melalui media sosial. Media sosial ini haruslah khusus dibuat untuk jadi bentuk perkenalan terhadap calon pelanggan baru yang lebih luas. Anda perlu memaksimalkan penggunaan media sosial untuk membangun citra yang dapat menarik perhatian serta menyesuaikan dengan karakteristik dan persona target pasar dari bisnis Anda.

  4. Terus berinovasi

    Agar bisnis modal kecil Anda dapat berkembang seiring waktu dan mengalami peningkatan dari segi keuntungan, perlu diperhatikan bahwa hadirnya inovasi sangat diperlukan. Inovasi ini bisa hadir baik dari ide Anda sendiri atau dari saran serta kritik yang diterima. Keterbukaan untuk mampu melihat potensi dari bisnis yang Anda jalani jadi kunci untuk tetap berinovasi demi menghadirkan yang terbaik, baik bagi diri Anda ataupun para pelanggan setia.

Peluang menjalankan bisnis modal kecil di masa pandemi

Berkaca di masa pandemi, semakin minim pergerakan yang bisa dilakukan di luar rumah. Hal tersebut juga seakan mengurangi kesempatan dalam menemukan peluang yang optimal saat memulai bisnis modal kecil. Meskipun begitu, nyatanya masih ada peluang bisnis lainnya yang bisa Anda coba dalam memulai bisnis modal kecil tanpa harus pergi keluar rumah dan menjaga diri Anda jauh dari risiko terjangkitnya virus Covid-19

  1. Jasa desain grafis

    Jika Anda memiliki keahlian sebagai seorang desainer grafis atau ilustrator, Anda bisa memaksimalkan keahlian dan pengetahuan yang Anda miliki untuk mendapatkan keuntungan. Membuka jasa desain grafis atau ilustrasi jadi pilihan baik dalam memulai bisnis modal kecil di masa pandemi seperti ini. Keahlian di bidang visual yang Anda miliki tersebut bisa Anda optimalkan dengan cara membuat desain poster konten media sosial dalam membantu teman-teman yang juga sedang berjuang menjalankan bisnis di masa pandemi ini.

  2. Dropshipper

    Jika Anda ingin untuk menggunakan dana yang ada untuk menjaga aspek maintenance pada bisnis Anda, mungkin menjadi dropshipper bisa jadi pilihan menarik untuk memulai bisnis modal kecil yang Anda akan jalani di masa pandemi ini. Sebagai dropshipper, Anda berperan menjadi seorang penjual sekaligus pembeli suatu produk. Sifatnya, Anda membeli sesuatu berdasarkan pesanan pelanggan Anda. Dalam hal ini, yang Anda perlukan adalah supplier produk atau informasi produk yang bisa dibagikan kepada para pelanggan setia Anda. Selanjutnya Anda hanya perlu meneruskan pesanan tersebut kepada supplier produk tersebut

  3. Bisnis ikan hias

    Beberapa bulan ke belakang, demand terhadap keberadaan ikan hias terlihat memiliki potensi yang menjanjikan. Sebagaimana yang telah diketahui, selama pandemi sebagian orang harus bekerja dari rumah. Keberadaan ikan hias di dalam rumah, dirasa jadi hal yang menarik untuk membantu melepas penat dari melakukan aktivitas di ruangan yang sama hampir setiap hari.


Saat Anda tertarik untuk memulai bisnis dan membutuhkan modal, CIMB Niaga dapat membantu untuk memenuhi kebutuhan dalam realisasi impian yang Anda miliki. Bersama CIMB Niaga, Anda berkesempatan untuk mendapatkan kesempatan menikmati fasilitas Kredit Tanpa Agunan (KTA) dari CIMB Niaga, yaitu Xtra Dana. Keduanya menawarkan syarat dan ketentuan yang mudah untuk dipahami dan dipenuhi. Selain itu, Anda juga bisa melakukan pengajuan produk KTA tanpa harus keluar rumah. Anda bisa melanjutkan pengajuan dengan mengunjungi website atau menghubungi call center CIMB Niaga. Temukan info selengkapnya tentang produk KTA CIMB Niaga di sini.

Produk Terkait

Xtra Dana: Solusi pinjaman dengan beragam kemudahan

Apapun kebutuhan Anda, kami hadir melalui solusi pinjaman yang disertai dengan beragam kemudahan. mulai dari renovasi rumah, pendidikan pernikahan, liburan dan kebutuhan lainnya

Pinjaman dengan Agunan

Deposito, Tabungan Berjangka, Market Linked Deposit dan Obligasi

OCTO Mobile: Banyak Bisanya, Bisa Semaunya!